Pengujian yang dilakukan DxO Labs memenangkan Samsung Galaxy S4 dari iPhone 5 dalam hal kualitas kamera lebih baik. Namun kedua Smartphone super canggih tersebut ternyata mampu dikalahkan oleh Nokia 808 Pureview yang masih menggunakan sistem operasi jadul.
Dalam pengujian itu Galaxy S4 berhasil mendapat skor 75 mengungguli iPhone 5 dengan skor 72 dan Nokia 808 Pureview paling unggul dengan skor 77 yang masih menggunakan sistem operasi lawas Symbian.
Galaxy S4 lebih unggul dalam mayoritas kategori meski tidak menyapu bersih, namun IPhone 5 memiliki pengolahan gambar dan stabilisasi video yang lebih baik, seperti diwartakan CNET.
"Galaxy S4 menunjukkan detail yang sangat mengesankan dalam kondisi cahaya terang," ujar pihak dari DxO Labs, perusahaan asal Prancis yang mengkhususkan diri di bidang analisis sensor optik dan gambar dari kamera.
"Kamera 13 megapiksel dari Galaxy S4 memiliki keunggulan yang signifikan dibandingkan dengan kamera 8 megapiksel terbaik dari iPhone 5," lanjut mereka.
Melihat Nokia 808 Pureview dapat mengungguli dua smartphone terbaik saat ini, akan sangat menarik bakal seperti apa nantinya Nokia Lumia EOS yang disebut bakal memiliki kualitas kamera yang lebih baik dari 808 Pureview dengan sama-sama mengusung killer camera 41 megapiksel.
Posting Komentar